Real Madrid Incar Alphonso Davies dari Bayern Munchen: Pertarungan Sengit di Bursa Transfer

Alphonso Davies Foto Instagram @alphonsodavies

JagatBisnis.com – Setelah sukses merekrut Jude Bellingham dari Borussia Dortmund, Real Madrid kini menunjukkan minatnya pada bek Bayern Munchen, Alphonso Davies. Los Blancos berkeinginan memperkuat lini belakang mereka dengan pemain asal Kanada tersebut.

Real Madrid memiliki Fran Garcia dan Ferland Mendy di posisi bek kiri, namun menyadari perlunya pemain dengan kualitas lebih tinggi. Alphonso Davies, yang telah menjadi andalan Bayern Munchen sejak 2019, dianggap sebagai pilihan yang dapat melengkapi kekuatan pertahanan Real Madrid yang mengalami kendala karena cedera pemain belakangan ini.

Real Madrid kembali mengulangi sejarah transfer mereka dari musim lalu saat mereka berhasil merekrut Jude Bellingham, yang sebelumnya dianggap sulit untuk didapatkan. Bellingham menjadi bagian penting tim untuk musim 2023-2024.

Baca Juga :   Cedera Betis Menimpa Bek Real Madrid Dani Carvajal, Absen Sebulan dari Lapangan

Bayern Munchen tidak ingin melepaskan Davies begitu saja, terutama karena Real Madrid secara terang-terangan menunjukkan minat. Davies, yang berusia 23 tahun, menjadi elemen kunci di lini belakang Bayern Munchen dan memiliki kemampuan unggul dalam membantu serangan.

Baca Juga :   Inter Miami Dalam Peran Penyelamat, Bisa Menghidupkan Kembali Eden Hazard Setelah Keluar dari Real Madrid

Meskipun Bayern Munchen telah menawarkan kontrak baru senilai 10 juta euro atau Rp171 miliar per musim kepada Davies, namun negosiasi belum mencapai kesepakatan. Pembicaraan kontrak tersebut telah berlangsung selama satu tahun, dan Davies menyadari bahwa menerima kontrak baru berarti kehilangan kesempatan bergabung dengan Real Madrid.

Baca Juga :   Barcelona dan Real Madrid Berebut Penyerang Muda Athletic Bilbao, Nico Williams

Kontrak Davies dengan Bayern Munchen akan berakhir pada Juni 2025. Jika negosiasi tidak mencapai kesepakatan, kesempatan Real Madrid untuk merekrutnya akan terbuka pada bursa transfer musim panas mendatang.

(tia)

MIXADVERT JASAPRO