Layanan Purna Jual dan Program Asuransi Pengemudi dari Astra UD Trucks Dorong Penjualan di GICOMVEC 2024

JagatBisnis.comAstra UD Trucks berhasil mencatat penjualan sebanyak 52 unit UD Trucks Quester kepada PT Pro Energi. Dimana, 10 unit dari seluruh penjualan tersebut di serahkan di ajang pameran GICOMVEC 2024. Hal ini sejalan dengan komitmennya untuk menyediakan solusi total kendaraan komersial yang aman, nyaman, efisien, dan andal di Indonesia.

“Dengan adanya penyerahan simbolis 10 unit tipe CWE 280 WB 4300 Euro 5 SCR (6×4) dengan aplikasi tangki bahan bakar kapasitas 16.000 liter kepada PT Pro Energi menandakan langkah besar dalam memberikan solusi kendaraan komersial yang tangguh dan efisien di Indonesia,” kata Chief Executive Astra UD Trucks Winarto Martono di Jakarta, Rabu (13/3/2024).

Dia menerangkan, pentingnya inovasi dan kepuasan pelanggan dalam strategi perusahaan. Sehibgga kesuksesan penjualan UD Trucks Quester ini merupakan bukti komitmennya dalam menyediakan kendaraan yang efisien dan andal serta aman bagi pengemudi dan masyarakat Indonesia disertai total solusi layanan purna jual yang komprehensif. Diantaranya   Free My UD Fleet (Telematics) selama 1 tahun kepada pelanggan yang akan membantu monitoring kendaraan selama beroperasi.

Baca Juga :   UD Trucks Dukung Energi Bersih yang Ramah Lingkungan di GIIAS 2022

“Melalui produk unggulan trucks quester dan program asuransi pengemudi, kami menawarkan solusi lengkap yang memenuhi kebutuhan operasional, sekaligus meningkatkan standar keselamatan berkendara,” ungkapnya.

Baca Juga :   Astra UD Trucks Memperluas Penjualan Suku Cadang di Marketplace

Sementara itu, President Director UD Trucks Indonesia Odawara Toshihiko menambahkan, komitmen kuat terhadap keselamatan, menjadikannya inti filosofi perusahaan. Apalagi, Trucks Quester ini telah melewati crash test ECE R29/AISO29 internasional, memastikan operasi yang lebih aman dan efisien.

“Keselamatan merupakan hal utama yang perlu diperhatikan, dalam upaya untuk menjaga kepuasan pelanggan dan memastikan perlindungan optimal bagi pengemudi,” ujarnya.

Baca Juga :   UD Trucks Luncurkan Quester Euro5 di Indonesia

Pada kesempatan yang sama, CEO PT Pro Energi, Vica Krishdianatha mengungkapkan, kerjasama dengan astra UD trucks dan penggunaan trucks quester, disertai dengan layanan purna jual dan fokus keselamatan yang kuat, telah memberi kami kepercayaan tambahan dalam menjalankan operasi.

“Kami memilih Quester CWE 280 WB 4300 Euro 5 SCR (6x4R) yang ramah lingkungan, memiliki fitur keselamatan dan kenyamanan pengemudi serta didukung fitur-fitur utama yang dibutuhkan oleh pengemudi,” tutupnya. (eva)

MIXADVERT JASAPRO