Australia Tak Wajibkan Pelancong Asal China Lakukan Tes Covid-19

JagatBisnis.com –  Australia memutuskan untuk tidak mengubah aturan pembatasan COVID-19 terhadap turis asal China ketika banyak negara yang mengambil langkah lebih ketat.

Pengumuman terbaru ini disampaikan langsung oleh Perdana Menteri Australia Anthony Albanese kepada media lokal Australian Broadcasting Corp (ABC) pada Kamis (29/12).

Pemimpin Partai Buruh itu mengatakan, pihaknya masih memberlakukan syarat yang sama bagi pendatang dari China untuk memasuki wilayah Australia — meski China mengalami lonjakan kasus infeksi COVID-19 yang menggila dalam beberapa pekan terakhir.

Baca Juga :   Angka Kematian Covid-19 di DKI Alami Penurunan

“Kami akan mengambil saran yang sesuai dari para ahli kesehatan,” ujar Albanese seperti dikutip dari Reuters.

Baca Juga :   3 Virus COVID-19 Varian Baru Ditemukan di DKI

“Tidak ada perubahan dalam saran perjalanan pada saat ini, tetapi kami terus memantau situasinya karena kami terus memantau dampak COVID-19 di sini, di Australia, serta di seluruh dunia,” imbuhnya.

Baca Juga :   AS Dituding Mendanai Penelitian Virus Berbahaya di Wuhan

Lonjakan kasus infeksi COVID-19 di China terjadi menyusul pelonggaran protokol kesehatan secara mendadak oleh pemerintah Partai Komunis pada awal Desember 2022. (tia)

MIXADVERT JASAPRO