Everton Siap Hadapi Tantangan Meski Dikenai Hukuman Poin

Man Utd vs Everton Foto Manchester Evening News

JagatBisnis.comEverton bersiap menghadapi tantangan berat saat menjamu Manchester United di Goddison Park pada Ahad, 26 November 2023, pada laga pekan ke-13 Liga Inggris. Meskipun tengah terkena hukuman pengurangan 10 poin karena pelanggaran aturan keuangan Premier League, para pemain Everton bersikeras tidak akan membiarkan hal tersebut mempengaruhi performa mereka di lapangan.

Baca Juga :   Everton Dikurangi 10 Poin oleh Liga Premier, Klub Akan Ajukan Banding

Penyerang andalan Everton, Dominic Calvert-Lewin, menegaskan bahwa para pemain siap tampil maksimal tanpa terpengaruh oleh hukuman dari Liga Premier. “Saya memperkirakan akhir pekan ini tidak akan berbeda. Jika tidak, itu lebih seru,” ujar Calvert-Lewin dalam pernyataannya.

Everton menjadi klub pertama yang dikenai pengurangan poin akibat melanggar aturan keberlanjutan finansial. Meski demikian, direktur sepak bola klub, Kevin Thelwell, menyatakan bahwa Everton akan menggunakan hukuman ini sebagai motivasi tambahan untuk menjalani sisa musim kompetisi.

Baca Juga :   Australia dan Filipina Tingkatkan Hubungan Menjadi Kemitraan Strategis untuk Menghadapi Tantangan Keamanan di Laut Cina Selatan

Calvert-Lewin juga menekankan bahwa suporter akan memberikan dukungan penuh kepada tim, dan target utama The Toffees tetap meraih tiga poin setiap pertandingan. “Saya yakin suporter akan siap. Kami sebagai pemain akan melakukan persiapan seperti biasanya dan memastikan siap tampil maksimal untuk mengumpulkan tiga poin,” tambahnya.

Baca Juga :   Aaron Ramsdale Menghadapi Tantangan Berat di Arsenal

Meskipun berada dalam situasi sulit, Calvert-Lewin menyatakan adanya persatuan dan kebersamaan di dalam tim. Para pemain Everton menyadari bahwa mereka tidak dapat mengubah keputusan hukuman poin, tetapi fokus mereka adalah pada pertandingan berikutnya.

(tia)

MIXADVERT JASAPRO