Tekno  

Acer Luncurkan Predator Helios 300 Darbotz Limited Edition

jagatBisnis.com — Acer kembali meluncurkan laptop gaming terbaru seri Predator Helios 300. Namun, laptop gaming kali ini ada yang berbeda karena akan bekerjasama dengan Darbotz untuk menghadirkan laptop gaming limited Edition. Ini merupakan salah satu produk yang akan ada di jajaran inisiasi baru Acer, yakni Predator Indo Pride.

Head of Marketing Acer Indonesia, Fransisca Maya mengatakan, kolaborasi ini dilakukan untuk memberikan ruang bagi muda-mudi di Indonesia untuk berkreasi. Kerjasama kali ini Darbotz akan melukis langsung di atas cover layar Predator Helios 300 dengan tangannya sendiri.

“Dengan dimulainya proyek kreatif antara Predator dan Darbotz, kami berharap Acer bisa terus memacu content creator baik dalam industri gaming maupun non-gaming di Indonesia untuk bisa terus meningkatkan kreativitasnya melalui dukungan perangkat terbaik dari Predator,” katanya dalam kick off #PredatorIndoPride yang diadakan secara virtual, Senin (30/11/2020).

Sementara itu, Product Manager Gaming Acer Indonesia, Andreas Lesmana  menjelaskan alasan pihaknya memilih Predator Helios 300 dalam kolaborasi ini. Karena hubungan antara laptop gaming dan konten kreator kini semakin erat. Apalagi, saat ini laptop gaming sudah tak lagi digunakan hanya para gamer, namun juga para konten kreator.

“Makanya, kami memilih seri Predator Helios 300 untuk edisi khusus Darbotz ini. Apalagi, laptop seri ini juga salah satu produk unggulan yang ada pada keluarga Predator. Melalui keandalan spesifikasi dan fitur, laptop ini tentunya mampu menghadirkan performa tangguh yang dibutuhkan para gamers. Bahkan, karena keunggulannya tersebut, laptop gaming pun sering menjadi pilihan bagi konten kreator,” ungkapnya.

Baca Juga :   Tips Menghemat dan Bikin Awet Baterai Laptop

Pasa kesempatan yang sama, Darbotz  menambahkan, mangaku bangga karena sudah diberikan kepercayaan untuk melukis 10 laptop Acer Predator Helios 300 dengan tangannya untuk pembeli yang beruntung. Apalagi, sebagai seniman masa kini yang bekerja di bidang kreatif harus memiliki teknologi terbaik untuk menunjang hasil karya yang maksimal.

“Sebagai seniman masa kini harus memanfaatkan teknologi dalam berkarya laptop dengan spesifikasi tinggi untuk mendukung kegiatan multitasking sangat dibutuhkan. Dengan menggunakan laptop Predator Helios 300 x Darbotz, berbagai hambatan yang biasa muncul dapat teratasi,” tutupnya. (eva)

MIXADVERT JASAPRO