Kemenparekraf Gelar Kampanye Sadar Wisata di Magelang

JagatBisnis.com –  Sosialisasi Kampanye Sadar Wisata 5.0 yang digelar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) mulai kembali dilakukan. Empat desa di Kabupaten Magelang menjadi salah satu lokasi digelarnya kegiatan ini.

“Sosialisasi ini diharapkan bisa mendorong desa-desa tersebut menggali dan mengembangkan potensi pariwisata. Sehingga dapat diolah menjadi produk pariwisata yang bernilai jual,” kata Perwakilan Direktorat Pengembangan SDM Pariwisata Kemenparenkraf/Baparekraf, Surana, Selasa (28/2/2023).

Dia menjelaskan, tahap sosialisasi kegiatan ini dengan memberikan pelatihan yang menyasar desa wisata dan para pelaku pariwisata. Di Magelang, kegiatan ini berlangsung di Desa Wisata Treko, Gondang, Pagersari, dan Ambartawang, pada akhir pekan lalu. Keempat desa tersebut mempunyai bentang alam yang mempesona. Lokasinya berlatar pengunungan, persawahan, dan perkebunan.

Baca Juga :   BSN Luncurkan SNI dan Skema Akreditasi CHSE

“Dengan potensi wisata alam serta didukung keberadaan sumber mata air, hal ini bisa dikembangkan menjadi destinasi wisata. Bahkan, setiap desa memiliki pelaku budaya yang potensial untuk mendukung kepariwisataan, juga diperkaya potensi bidang kuliner dan kriya,” terangnya. (*/eva)

MIXADVERT JASAPRO