Sopir Truk Resahkan Adanya Pungli di Sepanjang Jalan di Bekasi

Pungli Foto: Wantaranews.com

JagatBisnis.com –  Beredar video memperlihatkan sopir truk dipungli sejumlah orang yang berdiri di sepanjang jalan di kawasan Babelan, Bekasi pada Minggu (24/8) malam.

Dalam video itu, tampak sejumlah pria berdiri di pinggir jalan. Mereka melambaikan tangan ke sopir truk.

“Kerja kalian apa polisi, PNS, kantoran, manalah, main punglilah malakin sopir. Minta seribu tinggal bikin satu jari, nggak kasih maki-maki sopirnya, melawan gebukin,” demikian pernyataan sopir dalam video yang direkamnya.

Baca Juga :   KPK Selidiki Terkait Pungli Rp4 Miliaran di Lingkungan Rutan

Terkait hal itu, Kapolsek Babelan Kompol Maulana Mukarom mengatakan, 13 orang terkait pungli tersebut diamankan polisi.

Baca Juga :   Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Tindaklanjuti Dugaan Pungutan Liar "Sumbangan HUT 17 Agustus" di Desa Banteran

“Ada cyber pungli turun, itu kalau tak salah 13 orang diamankan,” kata Maulana saat dihubungi.
Maulana menyebut, truk yang dipungli mengangkut tanah dengan tujuan ke Pulo Timaha, Kec. Babelan.

Baca Juga :   KAI Pastikan Tak Ada Pungli di Stasiun Bekasi Timur

“Untuk rute dari Bekasi Kota ke Babelan,” tandasnya.

Para pelaku pungli tersebut telah dilimpahkan ke Polres Metro Bekasi. (tia)

MIXADVERT JASAPRO