JagatBisnis.com – Menpora Amali menyampaikan di dalam DBON ada pilar penting yang perlu dukungan Perguruan Tinggi (PT) yakni tentang Sports Science. Di era kemajuan teknologi seperti saat ini tidak ada negara yang tidak menerapkan, jika ingin prestasi olahraganya maju.
“Dalam DBON ada sports science sebagai dasar acuan pembinaan atlet. Di era seperti sekarang mustahil tanpa sport science olahraga bisa maju,” kata Menpora di GOR Jatidiri Semarang, Sabtu (29/1) siang.
Siapa kalangan yang paham tentang sport science, tidak lain adalah para akademisi di PT. Untuk Jawa Tengah ada Universitas Negeri Semarang yang digandeng untuk mendukung sasaran utama Olimpiade.
“Untuk atlet-atlet yang disiapkan menuju Olimpiade akan disinergikan dengan Unnes, disana ada pakar-pakar sports science,” ucapnya.
Discussion about this post