Sementara itu, Director of Business Transformation, PT Pertamina Bina Medika IHC, Antonius Rainier Haryanto menekankan, GrabExpress telah membantu Pertamedika dalam pengiriman obat-obatan langsung ke rumah para pasien. “Hal ini juga berkontribusi pada kepuasan pasien kami karena pasien mendapatkan kemudahan mengakses obat-obatnya tanpa harus pergi ke rumah sakit,” ujarnya.
CEO Bukalapak, Rachmat Kaimuddin juga menambahkan, “platform Bukalapak telah berkolaborasi dengan Grab for Business dan Grab Digital Business dalam menghadirkan produk digital termasuk pulsa, paket data, dan voucher GrabGifts di platform kami. Kedepannya, kami berharap dapat menambahkan voucher mitra pengemudi Grab di platform kami dan menjalin kerja sama yang lebih strategis dengan Grab.”(HAB)
Discussion about this post