SPBU Pertamina di Bekasi Ditutup Sementara, Diduga Bensin Tercampur Air

JagatBisnis.com –  SPBU Pertamina 34.17106 di Jalan Ir. H. Juanda, Bekasi, Jawa Barat, ditutup sementara pada hari Selasa (26/3) setelah adanya dugaan kontaminasi air pada bensin jenis Pertalite.

Penutupan SPBU ini dilakukan setelah puluhan kendaraan mengalami mogok setelah mengisi bensin di SPBU tersebut. Diduga, air yang tercampur dalam bensin menyebabkan mesin kendaraan menjadi mati mendadak.

“Saat ini SPBU telah menghentikan operasional penyaluran serta melakukan pengecekan seluruh tangki di SPBU,” ujar Eko Kristiawan, Unit Manager Communication Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat.

Baca Juga :   Viral, Makmum Pukul Imam di Masjid Bekasi

Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat memastikan akan bertanggung jawab atas kejadian ini. Pihaknya akan melakukan investigasi untuk mengetahui penyebab kontaminasi air pada bensin.

Baca Juga :   Tak Jadi Naik Pekan Depan, Kenaikan Harga BBM Subsidi Masih Terus Dikaji

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Pertamina akan bertanggung jawab dan mengganti kerugian konsumen yang kendaraannya mengalami kerusakan akibat tercampur air,” jelas Eko.

Sementara itu, bagi masyarakat yang ingin mengisi bensin di wilayah tersebut, Pertamina mengimbau untuk mencari SPBU terdekat lainnya.

Baca Juga :   Suami di Bekasi Bunuh Istrinya

Kasus SPBU Pertamina di Bekasi ini menjadi sorotan publik. Banyak masyarakat yang mempertanyakan kualitas dan keamanan BBM yang dijual di SPBU Pertamina.

Pertamina diharapkan dapat segera menyelesaikan investigasi dan memberikan penjelasan yang transparan kepada publik terkait kejadian ini.

(tia)

MIXADVERT JASAPRO