Jemaah Haji Gelombang Pertama Tiba di Tanah Air

Ilustrasi Jemaah Haji Foto: Pantau.com

JagatBisnis.com –  Tanggal 4 Juli 2023 kemarin menjadi hari yang penuh kebahagiaan bagi 6.961 jemaah haji Indonesia. Hari ini, mereka telah kembali ke tanah air dalam keadaan sehat dan ceria setelah menunaikan ibadah haji. Mereka terdiri dari 18 kelompok terbang (kloter) yang diterbangkan dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

Plh. Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Suyitno, menyampaikan perasaan sukacitanya saat menyambut kedatangan jemaah JKG 4 yang tiba di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. “Alhamdulillah, jemaah datang dalam kondisi sehat, wajah yang ceria dan bahagia,” ungkapnya mengutip laman resmi Kemenag, Rabu (5/7/2023).

Kloter 4 Debarkasi Pondok Gede Jakarta, yang berjumlah 374 jemaah, telah tiba di Asrama Haji pukul 19.00 WIB. Sambutan hangat diberikan oleh pejabat-pejabat Kementerian Agama, termasuk Suyitno, Plh. Sekretaris Jenderal Ali Ramdhani, Deputi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Kemenko PMK Warsito, serta pejabat eselon 2 Kemenag dan instansi terkait.

Baca Juga :   Jemaah Haji Diminta Fokus Ibadah Wajib di Arafah

Setelah melalui proses imigrasi di bandara, jemaah kemudian dikumpulkan di asrama untuk mengambil koper dan air Zamzam. Suyitno menambahkan, “Pendistribusian koper dan Zamzam tidak mungkin dilakukan di bandara. Itulah mengapa setelah penyelesaian imigrasi, jemaah dibawa ke asrama.”

Baca Juga :   46.089 Jemaah Haji Telah Tiba di Makkah

Suyitno juga menjelaskan bahwa setiap jemaah akan menerima 10 liter air Zamzam. Sebanyak 5 liter akan diterima di asrama, sementara 5 liter lainnya akan didistribusikan melalui Kemenag Kabupaten/Kota pada waktu yang akan datang. “Yang dibawa jemaah hari ini masing-masing 5 liter,” ujarnya.

Baca Juga :   Pemberian Gelar Haji Dan Hajjah Bentuk Kekhawatiran Pemerintah Hindia Belanda

Dalam kesempatan tersebut, Deputi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Kemenko PMK Warsito menghimbau para jemaah haji untuk mendoakan bangsa Indonesia agar selalu diberkahi oleh Allah SWT. Ia juga berharap agar jemaah dapat senantiasa bersyukur karena telah berhasil menjalankan rangkaian ibadah haji dengan lancar. “Doakan bangsa kita tercinta ini diberkahi Allah Swt, dan semoga jemaah haji Indonesia memperoleh haji mabrur,” pesan Warsito. (tia)

MIXADVERT JASAPRO