Infrastruktur Jalan Di Lampung Rusak Menjadikan Biaya Logistik Mahal

JagatBisnis.com –  Presiden RI Joko Widodo memastikan secara langsung soal kebenaran kondisi jalan di Provinsi Lampung yang sempat viral di media sosial. Orang nomor satu di Indonesia itu pun melakukan peninjauan pada hari ini, Jumat, 5 Mei 2023 dengan menggunakan mobil.

“Hanya menggunakan mobil, tidak menggunakan helikopter dan tidak juga menggunakan sepeda motor,” ujar Deputi Bidang Protokoler, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Menurut keterangan Jokowi, perbaikan jalan yang rusak parah di wilayah provinsi tersebut nantinya akan diambil alih oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Hal itu dilakukan jika anggaran pemerintah daerah setempat tidak mencukupi untuk melakukan perbaikan.

Baca Juga :   Aksi Pelaku Pencurian Motor di Lampung Terekam CCTV

Yang kira provinsi tidak memiliki kemampuan, kemudian kabupaten tidak memiliki kemampuan, ya akan diambil alih oleh Kementerian PU, utamanya yang jalannya rusak parah,” katanya.
Nantinya, proses perbaikan sejumlah ruas jalan di Provinsi Lampung akan dimulai dengan secepat-cepatnya. Dalam kunjungannya ke Lampung, Jokowi tak hanya meninjau kondisi infrastruktur jalan, melainkan juga harga pangan di pasar tradisional.

Menurutnya, infrastruktur jalan dapat berdampak untuk menurunkan biaya logistik, yang kemudian dapat mempengaruhi harga komoditas di pasar dan inflasi.

Baca Juga :   Dokter Puskesmas di Lampung Jadi Korban Penganiayaan

“Kita melihat inflasi, melihat harga-harga, tapi juga ingin melihat infrastruktur utamanya jalan, karena ini menjadi kunci. Biaya logistik itu sangat bergantung baik tidaknya infrastruktur yang kita miliki ya,” ujarnya.

Jalan Terusan Endro Suratmin, akses utama ke Desa Sabah Balau, Lampung Selatan
Jalan Terusan Endro Suratmin, akses utama ke Desa Sabah Balau, Lampung Selatan

Sebagai informasi, belum lama ini, kondisi jalan di Lampung yang rusak menjadi bahan perbincangan masyarakat. Hal tersebut mencuat setelah akun TikTok @awbimaxreborn mengunggah sebuah video yang berisi pendapatnya soal alasan mengapa Lampung tak maju-maju.

Baca Juga :   Jadi Korban Tabrakan, Anggota Polisi di Lampung Tewas

Dalam videonya itu, akun @awbimaxreborn turut menyinggung mengenai infrastruktur, terlebih kondisi jalan di Lampung.

Dan juga jalan-jalan di Lampung ya…jalan-jalan di Lampung tuh kayak 1 km bagus, 1 km rusak, terus jalan ditempel-tempel doang, ini apa sih, ini pemerintah main ular tangga atau apa,” ucap @awbimaxreborn.

Setelah video dari @awbimaxreborn tersebut viral, for you page (fyp) TikTok pun langsung ramai dengan munculnya video-video lain yang memperlihatkan kondisi jalanan rusak di wilayah Lampung. (den)

MIXADVERT JASAPRO