Jokowi: Keikutsertaan Timnas Israel Tak Ganggu Dukungan Indonesia ke Palestina

Presiden Jokowi

JagatBisnis.com –  Presiden Jokowi memastikan keikutsertaan Tim Nasional (Timnas) Israel di Piala Dunia U-20 tak ada kaitannya dengan konsistensi posisi politik luar negeri Indonesia terhadap Palestina. Dukungan Indonesia terhadap Palestina selalu kokoh dan kuat.

“Ini prinsip negara kita Indonesia, yang konsisten dan teguh dalam memperjuangkan dan mendukung kemerdekaan bangsa Palestina dan mendukung penyelesaian two state solution, negara Israel dan negara Palestina merdeka,” kata Presiden Jokowi dalam pernyataannya terkait Piala Dunia U-20 di disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (28/3/2023).

Jokowi mengaku, sepakat dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun bahwa FIFA memiliki aturan yang harus ditaati anggotanya. Sehingga Jokowi berharap tidak mencampurkan adukan urusan olahraga dan politik.

Baca Juga :   Sidang Tahunan MPR/DPR, Jokowi: Fundamental Ekonomi Indonesia Masih Kuat Hadapi Krisis Global

“Dalam urusan Piala Dunia U20 ini, kita sependapat dengan duta besar Palestina untuk Indonesia, FIFA memiliki aturan yang harus ditaati anggotanya. Jadi jangan mencampur adukan urusan olahraga dengan politik,” tegas Jokowi.

Baca Juga :   Jokowi Cek Pelayanan BPJS Kesehatan di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru

Jokowi menjelaskan, pemerintah dan PSSI masih terus berusaha terhadap FIFA agar ditemukan solusi terbaik usai banyaknya penolakan-penolakan. Semua pihak sudah berjuang keras untuk bisa menjadikan Indonesia tuan rumah Piala Dunia U-20.

Baca Juga :   Jokowi Ungkap Masalah Utama di Dunia Pers

“Saat ini FIFA juga telah mengetahui adanya penolakan-penolakan terhadap keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U-20. Tapi kita baik pemerintah maupun PSSI masih terus berusaha agar ada solusi terbaik,” terang Jokowi. (*/eva)

MIXADVERT JASAPRO