JagatBisnis.Com – Rina Gunawan dikabarkan meninggal dunia. Ia menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Pertamina Simprug, Grogol, Jakarta Selatan Selasa (2/3/2021).
Teddy Syah, suami Rina Gunawan, menjelaskan sang istri meninggal dunia karena sesak napas. Sebelumnya, Rina Gunawan memang sudah sakit dan harus menjalani perawatan di ruang ICU Rumah Sakit Pertamina Simprug, Jakarta Selatan.
“Iya, di ICU, ada sekitar semingguan,” jelas Teddy
Rina Gunawan masuk rumah sakit karena mengalami sesak napas dan terpapar COVID-19. Teddy Syah belum tahu hasil akhir swab PCR Rina Gunawan. “Saya belum tahu berita terakhirnya, apakah sudah negatif atau masih positif,” kata Teddy Syah
Sebelum meninggal dunia, Rina Gunawan sempat melakukan diet ketat. Saat ditanya mengenai apakah penyebab dietnya menjadi salah satunya, Teddy Syah menjawab hal tersebut. “Oh, nggak,” kata Teddy.
Discussion about this post