TNI Korban Tembak Separatis Teroris Papua Bertambah Satu Orang

JagatBisnis.com – Aksi kebrutalan penyerangan gerombolan Kelompok Separatis Teroris Papua (KSTP) terhadap Satgas Kodim YR 408/Sbh di Kampung Tigilobak, Distrik Gome, Kabupaten Puncak bertambah lagi.

Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga menjelaskan pagi tadi, saat pos TNI diserang sekitar pukul 05.28 WIT, Kamis (27/1/2022), terdapat 2 orang TNI yang gugur dalam baku tembak yakni Serda Rizal dengan luka tembak di bagian pinggang dan Pratu Tuppal Baraza luka tembak di perut bagian bawah.

Aqsha menjelaskan, KSTP tak berhenti melakukan penembakan sejak pagi tadi hingga siang ini.

Baca Juga :   Warga Sampai Turun ke Jalan untuk Dukung Pembentukan Provinsi Papua Tengah

Pos TNI kembali diserang, sehingga mengakibatkan 2 personel yakni Pratu Rahman dan Pratu Saeful terkena tembakan. Dalam evakuasi ke Puskesmas Ilaga, Pratu Rahman dinyatakan meninggal dunia oleh dokter puskesmas.

Baca Juga :   800 TNI-Polri Diturunkan untuk Amankan Tahun Baru di Mimika

“Akibat penyerangan ini, 3 personel Satgas Kodim YR 408/Sbh meninggal dunia. Sementara Pratu Saeful kritis,” kata Kapendam.

Baca Juga :   BBM Naik, Harga Semen di Papua Melonjak Jadi Rp650 Ribu per Sak

Kapendam menjelaskan penyerangan oleh KSTP di Pos Koramil Distrik Gome terjadi saat pergantian jaga. Tiba-tiba Satgas Kodim YR 408/Sbh mendapatkan tembakan dari KSTP. Baku tembak pun terjadi. (pia)

 

MIXADVERT JASAPRO