Polda Metro Jaya Perkuat Tim Patroli Malam

JagatBisnis.com –  Polisi Daerah (Polda) Metro Jaya memperkuat tim khusus patroli malam di wilayah hukumnya dengan menyiapkan 50 sepeda motor guna menunjang kegiatan tim tersebut. Tim patroli tersebut akan menyisir area rawan kejahatan, khususnya kejahatan jalanan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus menjelaskan, tim khusus seperti Jaguar dan semacamnya yang dimiliki tiap Polres tak dibubarkan. Justru tim khusus patroli malam itu bakal diperkuat dan dibenahi.

“Kami telah mengumpulkan semua tim khusus dari masing-masing Polres dalam rangka pembenahan. Dalam hal ini, kami juga telah menyiapkan sekitar 50 motor sebagai penunjang melaksanakan patroli. Adapun, sasarannya adalah para kejahatan jalanan di jam-jam rawan baik di kabupaten atau kota,” tegasnya, Rabu (3/11/2021).

Baca Juga :   Respons Kapolda Metro Soal Video Penangkapan Coki Pardede Tersebar

Dia mengaku, Sabhara yang selama ini ternyata digunakan reserse akan diatur dan dibenahi. Karena reserse tidak berseragam. Jadi, reserse ini akan dikumpulkan, dibenahi ulang dan diperkuat. Pihaknya juga berencana memberikan pelatihan kepada Tim Sabhara yang kerap ditugaskan pada malam hari.

Baca Juga :   Selama Ramadan, Polda Metro Jaya Bakal Gencarkan Patroli

“Hal ini menyusul sejumlah insiden yang membuat polisi bertingkah di luar batas. Salah satunya memeriksa handphone seseorang tanpa landasan hukum. Kemudian kami juga akan siapkan SOP-nya juga supaya jangan ada lagi ada Jaguar, Kobra, apalagi itu tim ketupat sayur, tim lele apa itu macam-macam,” tegasnya.

Menurut dia, tim patroli tersebut hanya bertugas dari pukul 10.00 malam sampai 05:00 subuh untuk berkeliling mengamankan Ibu Kota dari aksi tawuran dan balap liar yang mengganggu keselamatan di malam hari. Tim tersebut bakal dilatih untuk memahami konsepsi tentang hak asasi manusia (HAM).

Baca Juga :   Selama Ramadan, Polda Metro Buka 335 Gerai Vaksinasi Booster

“Sehingga tak berujung pada debat kusir bilamana hendak memeriksa seseorang. Karena tak terlatih jadi Selama ini banyak yang menyimpang, memeriksa orang dengan tindakan kasar. Mereka juga akan bertugas pada malam hari. Mereka jadi polisi malam hari. Langkah itu bakal memermak wajah Polda Metro Jaya di malam hari,” tutupnya. (*/esa)

MIXADVERT JASAPRO