Ruben Amorim Bantah Rumor Kepindahan ke Liverpool, Fokus Bawa Sporting Juara

Ruben Amorim Foto SIC Notícias

JagatBisnis.comPelatih Sporting CP, Ruben Amorim, menepis rumor yang menyebutkan bahwa ia telah meneken kontrak tiga tahun dengan Liverpool. Amorim dengan tegas membantah kabar tersebut, menyatakan bahwa fokusnya saat ini adalah membawa Sporting meraih dua gelar juara musim ini di Liga Portugal dan Piala Portugal.

Baca Juga :   Philippe Coutinho Menegaskan Fokusnya Bersama Al Duhail dan Tidak Memikirkan Rumor Pindah ke Inter Miami

Dilansir dari media sosial resmi X Fabrizio Romano, Sabtu, Amorim mengatakan, “Saya tidak bertemu Liverpool untuk wawancara apa pun dan tidak ada kesepakatan, itu tidak benar.” Pelatih berusia 39 tahun itu menegaskan bahwa tujuan utamanya adalah membawa Sporting meraih sukses di kompetisi domestik.

Baca Juga :   Bikin Liverpool Nangis di Anfield, Intensitas Real Madrid Luar Biasa!!

Sporting saat ini memimpin klasemen Liga Portugal dengan 71 poin dari 27 pertandingan, unggul empat poin dari Benfica di posisi kedua. Di Piala Portugal, Sporting akan bertanding pada partai final akhir Mei melawan pemenang antara Porto dan Vitoria.

Baca Juga :   Kalahkan Villarreal, Liverpool Melaju ke Final Liga Champions

“Saya manajer Sporting, saya ingin menang di sini dan saya belum pernah bertemu klub mana pun. Tidak ada yang disepakati,” tegas Amorim. “Hentikan cerita ini. Ini terakhir kalinya saya berbicara tentang masa depan saya.”

(tia)