Pimpin Sidang Kabinet Paripurna Perdana 2024, Jokowi: Jaga Kondisi Jelang Pemilu

Ilustrasi Foto: Sekretariat Kabinet

JagatBisnis.com –  Presiden Jokowi didampingi Wakil Presiden Ma’ruf Amin memimpin Sidang Kabinet Paripurna Perdana di tahun 2024. Sejumlah arahan disampaikan.

Dalam pengantarnya, Jokowi meminta Kabinet Indonesia Maju tetap waspada terhadap dinamika geopolitik dan ekonomi global yang penuh ketidakpastian.

“Dan juga kita harus detail menjaga kondisi dalam negeri, utamanya menjelang pemilu di bulan Februari. Dan juga kita harus menyiapkan rencana dalam rangka menyongsong Ramadhan dan Idul Fitri pada Maret dan April 2024,” kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Selasa (9/1).

Baca Juga :   Heboh, Video Jokowi Berpidato Gunakan Bahasa Mandarin

Selain itu, Jokowi juga mengingatkan jajarannya terkait percepatan belanja anggaran.

“Baik APBD Kota, APBD Kabupaten, maupun APBN agar segera dipercepat dan dinilai,” ungkapnya.

Baca Juga :   Walaupun Presiden Batal Datang Perbaikan Jalan Terus Dikebut

Khusus untuk birokrasi, Jokowi meminta MenPANRB Azwar Anas untuk melakukan transformasi digital birokrasi.

“Ribuan platform harus disederhanakan dan tidak ada lagi platform-platform aplikasi yang baru yang dimunculkan yang berorientasi ke proyek saja, tapi hanya menyulitkan kita untuk merangkai agar lebih sederhana dan lebih berguna, utamanya dalam layanan digital,” pungkasnya.

Saat ini, rapat masih berlangsung secara tertutup. Para menteri kabinet kerja hadir termasuk Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Hanya saja, Menhan Prabowo Subianto, Menlu Retno Marsudi, dan Menparekraf Sandiaga Uno tidak hadir dalam rapat ini.

Baca Juga :   Jokowi dan Iriana Langsung Takziah ke Kediaman Tjahjo Kumolo Usai Tiba di Jakarta

Prabowo diketahui tengah berkampanye ke 3 provinsi di Sumatera, yakni Riau, Jambi, dan Palembang. (tia)

MIXADVERT JASAPRO