JagatBisnis.com – Harga sejumlah komoditas di Gunungkidul terpantau meningkat jelang Ramadan. Kenaikan tersebut dipicu karena adanya peningkatan permintaan untuk komoditas tertentu.
Sugiyanti, salah seorang pedagang Pasar Argosari Wonosari menuturkan beberapa komoditas yang mengalami kenaikan diantaranya adalah gula pasir, tepung terigu, dan juga telur ayam. Kenaikan sejumlah komoditas tersebut terjadi sejak akhir pekan yang lalu.
Sugiyanti menyebut, untuk telur telah mengalami kenaikan dari harga Rp 22.000 per kg menjadi Rp 25.000 per kg sementara untuk gula pasir dari Rp 13.000 menjadi Rp 14.000 per kg. Sementara untuk tepung terigu dari Rp 12.000 menjadi Rp 14.000 per kilogram.
“Kalau barangnya sih ada stok. Cuma dari distributor sudah dinaikkan,” ujar dia, Kamis (24/3/2022).
Discussion about this post