JagatBisnis.com-PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) berhasil menyalurkan kredit (bank only) senilai Rp 942,44 triliun di Januari 2022. Sehingga secara umum penyaluran kredit BRI tumbuh 7,33 persen year on year (yoy) dibandingkan Januari 2021 sebesar Rp878,10 triliun.
“Untuk tahun ini, kami optimistis penyaluran kredit dapat tumbuh lebih baik dibandingkan dengan pencapaian tahun lalu. Bahkan, kami menargetkan hingga akhir tahun ini, kredit dapat tumbuh 9 persen hingga 11 persen yoy. Strateginya dengan selective growth dengan fokus pertumbuhan pada segmen UMKM dan ultra mikro,” kata Corporate Secretary Bank BR, Aestika Oryza Gunarto, Minggu (13/3/2022).
Menurut dia, sebagai penyalur kredit terhadap UMKM terbesar di Indonesia, pihaknya akan terus fokus terhadap pemberdayaan UMKM. Salah satunya melalui pembiayaan. Apalagi, hingga akhir kuartal IV 2021 tercatat portofolio kredit UMKM sebesar 83,86 persen dibandingkan dengan total penyaluran kredit Proporsi, kredit UMKM akan terus didorong naik hingga mencapai 85 persen.
Discussion about this post