“Sebagai perbandingan adalah Thailand. Jam kerja di Indonesia lebih sedikit di tiap minggunya. Di mana, Thailand dalam seminggu jam kerja mencapai 42 sampai 44 jam. Sementara di Indonesia hanya 40 jam,” ucapnya.
Sedangkan, lanjut dia, untuk hari libur, di Indonesia dalam setahun dapat mencapai 20 hari libur. Belum lagi ditambah dengan beragam cuti. Tapi di Thailand, dalam setahun tidak lebih 15 hari libur. Maka, dengan semakin sedikitnya jam kerja, output atau hasil kerja yang dilakukan tenaga kerja di Indonesia pun menjadi sedikit.
“Sehingga hal ini berpengaruh terhadap nilai produktivitas yang rendah. Maka, produktivitas Indonesia pun masih kalah dari Thailand. Di mana, Thailand poinnya mencapai 30,9 sedangkan Indonesia hanya 23,9,” ulasnya.
Discussion about this post