JagatBisnis.com – Untuk dapat menciptakan kebijakan yang dapat diimplementasikan dengan baik di lapangan, Bea Cukai secara konsisten membangun hubungan baik dengan para pelaku usaha sebagai pihak yang akan menjalankan kebijakan tersebut. Salah satu caranya adalah dengan menelusuri proses bisnis dan kendala implementasi kebijakan di lapangan yang dilakukan lewat kegiatan customs visit customers (CVC).
“Selain sebagai sarana untuk dijadikan dasar pengambilan kebijakan, program CVC ini juga bertujuan mendekatkan para pelaku usaha dengan Bea Cukai, mencari tahu permasalahan yang ada di lapangan, dan menggali potensi para pelaku usaha untuk melakukan ekspor,” ungkap Tubagus Firman, Kasubdit Komunikasi dan Publikasi Bea Cukai.
Kantor Bea Cukai Bengkalis mengadakan kegiatan CVC ke pengguna jasa di wilayah pengawasan Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau. Lewat kegiatan ini, pengguna jasa dapat lebih leluasa dalam menyampaikan pendapat dan tantangan yang terjadi di lapangan.
Discussion about this post