JagatBisnis.com – E-commerce lokal Blibli mendapuk bintang ternama asal Korea Selatan, Park Seo Jun (PSJ), sebagai International Brand Ambassador. Blibli memilih Park Seo Jun karena ingin menularkan semangat berkarya dan spirit optimisme Park Seo Jun kepada generasi muda yang menjadi pengguna utama platform e-commerce Blibli.
Marlen Deine, Senior Vice President of Brand Strategy Blibli mengatakan bahwa mayoritas dari pelanggan kami adalah kaum milenial muda yang memiliki hidup dinamis dan terkoneksi secara digital. Park Seo Jun merupakan perwujudan dari semangat anak-anak muda yang berani mewujudkan kreatifitas mereka dengan menggunakan talenta yang dimiliki.
“Blibli berharap bahwa sikap positif Park Seo Jun akan menginspirasi pelanggan Blibli untuk bersikap optimis karena dengan begitu, mereka akan membuat hidup mereka dan komunitas mereka menjadi lebih baik,”tuturnya.
Discussion about this post