Nelayan di Pesisir Selatan Sumbar Diimbau Tak Melaut

JagatBisnis.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, mengimbau nelayan di daerah itu untuk mengurungkan niat pergi melaut. Cuaca hujan dengan intensitas tinggi masih berpotensi terjadi.

Kalaksa BPBD Pesisir Selatan Doni Gusrizal mengatakan cuaca hujan yang tengah berlangsung saat ini, akan memberikan pengaruh kepada gelombang. Sehingga dinilai berisiko untuk pergi melaut.

“Potensi hujan juga berpengaruh gelombang laut. Melihat cuaca saat ini, tidak memungkinkan untuk pergi melaut,” katanya, Sabtu 18 Desember 2021.

Baca Juga :   Dilanda Cuaca Ekstrem, 10 Pohon Tumbang dan 12 Titik Banjir di Malang

Berdasarkan perkiraan BMKG Minangkabau, potensi hujan di sebagian wilayah di Sumatera Barat berlangsung hingga, Sabtu 18 Desember 2021. Peringatan dini, waspada potensi hujan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai petir/kilat.

Baca Juga :   Waspada, Kenaikan Permukaan Laut Makin Ekstrem, Termasuk di Indonesia

Selain siang dan malam hari, pada dini hari nya hujan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai petir/kilat, juga berpotensi terjadi. (pia)

MIXADVERT JASAPRO