Pilot Susi Air akan Dikembalikan ke Keluarga oleh OPM

JagatBisnis.com Panglima Tinggi TPNPB-OPM Terianus Satto mengatakan pilot Susi Air Captain Philip Mehrtens akan dibebaskan.

“Demi melindungi kemanusiaan dan menjamin hak asasi manusia, maka TPNPB akan mengembalikan pilot Philip Max Mehrtens kepada keluarganya melalui yurisdiksi Sekjen PBB,” kata Terianus dalam siaran pers yang kami terima pada Rabu (7/2).

Terianus menyebut pemerintah Indonesia dan Selandia Baru (asal negara Philip) tidak mampu membuka diri “melakukan negosiasi damai”.

Hari ini, 7 Februari 2024, adalah tepat 1 tahun penyanderaan Philip. Philip disandera pada 7 Februari 2023—kala itu, pesawat Susi Air yang didaratkannya di Bandara Paro Papua dibakar KKB (TPNPB-OPM).

Sebelumnya, juru bicara TPNPB Sebby Sambom menyatakan pihaknya akan membebaskan Philip.

“Pilot itu harus dibebaskan segera demi kemanusiaan,” kata Sebby dalam video yang ia bikin. Video itu yang kami terima pada Senin (5/2).

Sebby menyebut pembebasan Philip harus dilakukan karena penyanderaan ini sudah berlangsung hampir 1 tahun. “Tapi katanya (pembebasan) nanti diumumkan 7 Februari di tempat penahanan pilot pertama,” katanya.

Sebby menyinggung soal sikap Egianus Kogoya pemimpin TPNPB yang ingin menukar pembebasan Philip dengan kemerdekaan Papua.

“Saya sampaikan bahwa tidak ada sejarah di dunia ini, tukar sandera dengan merdeka,” kata Sebby. (tia)