Gempa Cianjur Guncang Jakarta, Terasa Sangat Kuat

JagatBisnis.comIbu Kota DKI Jakarta diguncang gempa pada Senin (21/11/2022), siang. Gempa juga dirasakan warga di Citayam Bogor, Cisauk Tangerang dan Depok. BMKG menyarankan masyarakat mewaspadai adanya gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.

Menurut BMKG, Pusat gempa berada di Cianjur, Jawa Barat dengan kekuatan magnitudo 5,6. Gempa Cianjur terjadi pukul 13.21 WIB. Gempa berada di Darat 10 Km Barat Daya Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Titik koordinat gempa pada 6.84 Lintang Selatan-107.05 Bujur Timur dan tidak berpotensi tsunami.

Gempa bumi tersebut dirasakan (Skala MMI) V Cianjur, IV – V Garut, IV – V Sukabumi, III Cimahi, III Lembang, III Kota Bandung, III Cikalong Wetan, III Rangkasbitung, III Bogor, III Bayah, II – III Rancaekek, II – III Tangerang Selatan, II – III DKI Jakarta, dan II – III Depok

Ratusan bangunan di Kabupaten Cianjur rusak parah. Bagian atap beberapa bangunannya juga roboh. Hampir setiap ruangan mengalami retak-retak dan kacanya pecah. (eva)

MIXADVERT JASAPRO