JagatBisnis.com – Kabar tarif tiket naik Candi Borobudur menjadi Rp 750 ribu menggegerkan banyak pihak. Hal ini menuai pro dan kontra di berbagai kalangan.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, mengusulkan agar kenaikan tarif tiket Candi Borobudur itu ditunda. Menurutnya, ada berbagai langkah yang perlu dilakukan sebelum diberlakukan kenaikan tarif. Apalagi, banyak masyarakat yang protes.
Hal ini disetujui oleh Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut B Pandjaitan dalam pertemuan. bersama sejumlah pihak terkait.
Menurutnya penetapan tarif naik ke stupa Candi Borobudur perlu dikaji lagi bersama Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur dan Balai Konservasi Borobudur.
“Saya sampaikan kepada beliau, ini banyak yang protes, menurut saya diendapkan dan beliau setuju. Ini soal tarif jangan dibicarakan dulu, di-postpone dulu, dan memang TWC (Taman Wisata Candi) sama balai sedang komunikasi maka masyarakat tidak perlu resah. Itu penting untuk disampaikan,” kata Ganjar usai bertemu dengan Luhut di Rumah Dinas Puri Gedeh, Kota Semarang, Selasa (7/6/2022) malam.
Discussion about this post