Pemotor Tewas di TKP Usai Tabrak Pohon Penghijauan

JagatBisnis.com – Kecelakaan lalu-lintas tunggal terjadi di jalan raya Bojonegoro-Babat, turut Desa Prayungan, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Selasa (01/03/2022) pukul 05.10 WIB.

Diduga pengendara motor mengantuk sehingga kendaraannya oleng ke kiri dan menabrak pohon penghijauan yang berada di kiri jalan. Akibatnya, pengendara motor mengalami luka-luka dan meninggal dunia di lokasi kejadian atau tempat kejadian perkara (TKP).

Korban diketahui bernama Dahlan (63), warga Dusun Banjardowo, Desa Banjarjo RT 008 RW 002, Kecamatan Padangan, Kabupaten Bojonegoro, yang saat kejadian mengendarai sepeda motor Honda Vario nomor polisi S 6602 AAZ.

Baca Juga :   7 Korban Tewas Kecelakaan Maut di Karawang Teridentifikasi

Kapolsek Sumberrejo, Polres Bojonegoro, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Hufron Nurrochim SH MM, dikonfirmaswi awak media ini menuturkan bahwa kronologi kejadian tersebut bermula pada awalnya sepeda motor Honda Vario nomor polisi S 6602 AAZ yang dikendarai oleh Dahlan berjalan dengan kecepatan tinggi dari arah barat ke timur.

Baca Juga :   Mobil Masuk Jurang di Sultra, 5 Orang Luka-luka

Sesampai di tempat kejadian perkara (TKP) diduga pengendara motor tersebut mengantuk sehingga kendaraannya oleng ke kiri atau ke utara dan menabrak pohon penghijauan yang berada di sebelah utara jalan.

Baca Juga :   Satu Orang Hilang Akibat Tugboat dan Kapal Nelayan Bertabrakan di Selat Bangka

“Akibat dari kejadian laka lantas tersebut pengendara motor mengalami luka-luka hingga akhirnya meninggal dunia di TKP.” kata Kapolsek AKP Hufron Nurrochim SH MM

Kapolsek menuturkan bahwa setelah mendapat laporan, petugas langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi korban.

“Selanjutnya korban dievakuasi ke RSUD Sumberejo untuk dilakukan visum,” kata Kapolsek. (pia)

MIXADVERT JASAPRO