Polisi Buru Pelaku Pembacokan di Depan RS Carolus Salemba

JagatBisnis.com – Seorang pria berinisial B dibacok orang tak dikenal di depan Rumah Sakit Carolus, Salemba, Jakarta Pusat, pada Sabtu (29/1) sekitar pukul 22.30 WIB.

Kapolsek Senen Kompol Ari Susanto mengatakan peristiwa tersebut terjadi ketika korban baru saja keluar dari area rumah sakit. Akibat insiden itu, korban mengalami luka.

Baca Juga :   Pembunuhan Pria di Tambora Akhirnya Terungkap

“Dia keluar dari (rumah sakit) Carolus, dibacok,” kata Ari saat dihubungi, Selasa (2/1).

Baca Juga :   Pelaku yang Bunuh Pria di Toba Ditangkap Polisi

Setelah kejadian tersebut, polisi langsung melakukan penyelidikan dengan mengecek CCTV yang ada di lokasi. Dari rekaman CCTV, pelaku aksi kriminal tersebut berjumlah dua orang.

“Di CCTV keliatan dua orang. Satu nungguin, satu bacok,” tambahnya.

Baca Juga :   Pelaku Pembunuhan dan Pemerkosaan Wanita di Jakpus Terancam 15 Tahun Penjara

Hingga kini belum diketahui motif pembacokan tersebut. Ari mengatakan, pelaku pembacokan masih kabur.
“Masih (diburu), anggota saya lagi ngejar ya,” tutupnya.(pia)