JagatBisnis.com – Kepala Peneliti Pasar Negara Berkembang dari HSBC, Andra De Silva menyebut, Indonesia dan Afrika Selatan adalah negara berkembang yang menarik di mata investor.
“Dua pasar utama tersebut tahun ini resmi menjadi sorotan publik dan sangat menonjol. Banyak investor yang melirik kedua negara ini,” ungkap De Silva dalam Annual Investment Forum 2022 di Jakarta, Sabtu (29/1/2022).
Indonesia dan Afrika Selatan berhasil menarik perhatian investor lantaran pasar keuangan kedua negara dianggap kuat karena meningkatkan porsi kepemilikan domestik dibanding asing dalam investasinya.
Apalagi, lanjut De Silva, normalisasi kebijakan bank sentral dunia tentunya akan membuat arus modal keluar dari negara-negara emerging market, sehingga peningkatan porsi kepemilikan domestik sangat akan menopang ketahanan keuangan kedua negara.
Discussion about this post