JagatBisnis.com – Penjaga perbatasan Kirgizstan dan Tajikistan terlibat baku tembak pada Kamis (27/1) di tengah ketegangan akibat konflik pemblokiran jalan. Menurut situs berita lokal, pemerintah provinsi Batken di Kirgizstan mengatakan setidaknya empat prajurit terluka akibat bentrokan tersebut.
Sementara Tajikistan mengatakan ada korban di antara warga sipil dan penjaga perbatasannya, tetapi tidak memberikan detail angka. Sebuah sumber keamanan Tajikistan mengatakan satu orang tewas dan sebelas terluka.
“Warga Tajikistan telah memblokir jalan antara pusat provinsi Batken dan desa Isfana di Kirgizstan. Penjaga perbatasan di kedua sisi berhasil membuka jalan, tetapi kemudian terjadi pertempuran,” kata pihak berwenang Kirgizstan, Kamis (27/1), dikutip dari Reuters.
Perbatasan antara kedua negara, yang juga menjadi tuan rumah pangkalan militer Rusia dan bersekutu erat dengan Moskow, tidak dibatasi dengan baik. Baru-baru ini ketegangan terjadi akibat pemblokiran jalan secara sepihak di sisi Tajikistan, hingga terjadi bentrok.
Discussion about this post