Rumah Warga di Lhokseumawe Kebakaran Akibat Percikan Api Kabel Listrik

JagatBisnis.com – Satu unit rumah warga Desa Mon Geudong, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, dilaporkan hangus terbakar pada Selasa (28/12) dini hari tadi atau sekitar pukul 04.30 WIB. Api diduga berasal dari kabel listrik.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Ilyas, mengatakan penyebab terjadinya kebakaran diduga karena api yang berasal dari percikan kabel listrik. Penyebab pasti masih dalam penyelidikan.

Rumah yang terbakar adalah milik Jamaluddin, yang dihuni bersama 5 orang anggota keluarganya. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.

Menurutnya, saat kejadian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Lhokseumawe mengerahkan 4 unit armada pemadam kebakaran untuk melakukan pemadaman.

“Juga memberikan bantuan masa panik, pemasangan 1 unit tenda keluarga, melakukan pelaporan dan dokumentasi,” jelas Ilyas.(pia)