Squid Game Beri Keuntungan Netflix Rp12,5 Triliun

JagatBisnis.com – Sebanyak 142 juta rumah tangga disebut Netflix telah menonton serial Squid Game selama 4 pekan pertama. Serial bergenre thriller ini besutan Korea Selatan. Dampak dari serial ini mampu menambah 4,4 juta pelanggan dalam waktu 3 bulan terakhir.

“Popularitas Squid game benar-benar luar biasa. Sehingga diperkirakan akan ada 8,5 juta tambahan pelanggan akan hadir pada kuartal keempat tahun 2021,” kata Netflix, Sabtu (23/10/2021).

Secara menyeluruh, Netflix menyebut basis pelanggannya tumbuh 9 persen dari tahun sebelumnya, menjadi 213,6 juta, yang melampaui proyeksinya. Peningkatan ini bahkan terjadi kala pertumbuhan pelanggan di Amerika Latin sedikit melunak, usai menaikkan harga di Brasil.

Dia menjelaskan, kini Squid Game menjadi salah satu serial TV terbesarnya, yang diperkiraan secara internal perusahaan telah
memberikan keuntungan luar biasa besar. Pihaknya membayar USD l21,4 juta (Rp302 miliar) untuk 9 episode yang ditayangkan perdana 4 minggu lalu.

“Sehingga dapat memberikan pendapatan lebih dari 40 kali lipat atau sekitar USD891 juta (Rp12,5 triliun) ke perusahaan,” pungkasnya. (*/esa)