Serunya Belajar Bahasa dan Budaya Belanda

JagatBisnis.com – Mempelajari bahasa dan budaya suatu negara, selain memiliki tantangan tersendiri juga selalu menyenangkan. Makanya, Forum Alumni Penerima Beasiswa 5000 Doktor Kementerian Agama bersama Nuffic Neso Indonesia dan Erasmus Training Centre (ETC) Jakarta menyelenggarakan pelatihan singkat secara online bertema “90 Menit “Belajar Bahasa dan Budaya Akademik Belanda”, Selasa (31/8/2021).

“Kami sangat bersyukur dan bangga atas terselenggaranya acara ini. Program ini sangat bermanfaat untuk para mahasiswa, khususnya di bawah naungan perguruan tinggi keagamaan Islam dan masyarakat umum lainya. Karena dalam acara ini mereka bisa mendapatkan wawasan baru tentang bahasa Belanda serta informasi mengenai kehidupan akademik dan kultur masyarakat Belanda”, kata Manager PMU 5000 Doktor Luar Negeri Kementerian Agama, Yeni Ratna Yuningsih seperti keterangan tertulis yang diterima, Rabu (1/9/2021).

Pada kesempatan yang sama, Direktur ETC, Fons van Oosterhout, menjelaskan alasan penting mengapa bahasa Belanda perlu dipelajari dan dikuasai. Karena bahasa Belanda sangat relatif mudah untuk dipelajari. Bahasa ini memiliki akar bahasa yang sama seperti Inggris dan Jerman.

Baca Juga :   Minta Jajarannya Optimalkan Penggunaan Produk Dalam Negeri, Menag: Hindari Impor!

“Bahkan, hampir 5000 kata serapan Bahasa Indonesia juga berasal dari bahasa Belanda. Jadi, dengan kita mempelajari bahasa, kita pun dapat menciptakan peluang karir kerja yang lebih baik di masa depan,” ungkapnya.

Baca Juga :   AKHLAK Jadi Core Value ASN, Gus Men: Kemenag Harus Jadi Teladan

Sementara itu, Admission & Outreach ETC, Jakarta, Gentha Sally menjelaskan, informasi seputar program kursus bahasa Belanda dari lembaganya serta materi terkait budaya masyarakat Belanda. Salah satu budaya masyarakat Belanda yang dikenal banyak orang adalah ketepatan waktu ( on time).

Baca Juga :   Indeks Kerukunan Umat Beragama Tahun 2021 Masuk Kategori Baik

“Orang Belanda selalu on time apabila ada janji untuk bertemu. Makanya, kalau ingin bertemu, harus membuat janji jauh-jauh hari dan jangan sampai terlambat datang di waktu yang telah disepakati,” tegas Sally.

Pengajar di ETC Jakarta, Rina Slamet mengungkapkan, sejarah dan rumpun bahasa Belanda. Karena secara dialogis dan interaktif, peserta diajak mengenal dasar gramatika bahasa Belanda hingga menyebut huruf alfabet, nomor, kata sapaan, serta penggunaan kata kerja dasar dalam Bahasa Belanda. (eva)

MIXADVERT JASAPRO