jagatBisnis.com – Direktur olahraga Juventus, Fabio Paratici menjawab rumor soal pemainnya, Cristiano Ronaldo yang bakal kembali ke Manchester United.
Paratici menepis rumor itu. Dia menegaskan bahwa megabintang Portugal tersebut akan menyelesaikan kontraknya di klub hingga musim panas 2022.
Sebelumnya, Ronaldo diisukan bakal dijual oleh Juventus. Kekhawatiran atas masa depan Ronaldo, dikarenakan gajinya yang besar dan masalah keuangan Juventus. Menjualnya adalah salah satu cara terbaik untuk menjaga neraca keuangan tetap seimbang..
Raksasa Ligue 1, Paris Saint-Germain (PSG) tertarik jika Ronaldo dijual, sementara kembalinya ke Real Madrid juga diperdebatkan.
Tak sampai disitu, MU juga menyusun rencana untuk memulangkan Ronaldo dan mewujudkan duet dengan sesama bintang Portugal, Bruno Fernandes.
Tetapi Paratici bersikeras bahwa Ronaldo tidak akan pergi ke mana pun sebelum kontraknya berakhir. “Masa depannya ada bersama kami, saya jamin,” kata Paratici kepada DAZN.
Discussion about this post