JagatBisnis.com – Telkomsel sebagai operator telekomunikasi terbesar yang bekerja sama dengan layanan streaming film Disney+ Hotstar memiliki akses lebih dari 500 film dan 7 ribu episode konten kreasi salah satunya yaitu Marvel. Setelah sukses dengan Doctor Strange 2, Marvel Studios akan merilis film Thor: Love and Thunder. Marvel Studios Indonesia mengumumkan bahwa Thor dan kawan-kawannya akan mulai beraksi di bioskop Indonesia pada hari Rabu, 6 Juli 2022. Telkomsel mengajak pelanggan beruntung untuk nonton bareng Premiere Thor: Love and Thunder.
General Manager DLS and Direct Sales Area Jabotabek Jabar Telkomsel, Yudi C Anwar mengatakan, “Kami mengajak pelanggan setia Telkomsel yang telah berlanggan Disney+ Hotstar untuk langsung menyaksikan Premiere Thor: Love and Thunder di bioskop kesayangan. Film Marvel lainnya juga sudah tersedia di Disney+ Hotstar dan dapat pelanggan saksikan dengan mudah di genggaman tangan. Telkomsel berkerja sama dengan Disney+ Hotstar untuk mempermudah akses kepada konsumen dan kami menghadirkan beragam paket berlangganan istimewa untuk para pelanggan. Telkomsel akan terus membuka peluang kolaborasi lebih luas dengan berbagai pihak yang memiliki kesamaan misi dalam mewujudkan masa depan digital Indonesia yang lebih maju dan menjanjikan melalui pemanfaatan teknologi terkini.”
Discussion about this post