Seruan Umat Satu Suara #TangkapJozephPaulZhang Bergema

Jozeph Paul Zhang

JagatBisnis.com – Aksi Jozeph Paul Zhang (sebelumnya ditulis Joseph) yang melecehkan ajaran Islam dan menghina Nabi Muhammad SAW lewat videonya benar-benar memantik amarah. Meski pihak kepolisian mengaku akan melacak keberadaan yang bersangkutan, namun kehebohan soal Paul belum akan mereda.

Kini, hastag #TangkapJozephPaulZhang menjadi trending Twitter Indonesia. Hingga Minggu (18/4/2021) sore, hastag tersebut sudah diretweet oleh 6 ribu pengguna Twitter. Mereka umumnya mengecam mulut besar Jozeph Paul Zhang yang dengan sombongnya melecehkan ajaran Islam dan mengaku Nabi ke-26.

Mereka mengaku apa yang dilakukan Jozeph Paul Zhang sama sekali tidak bisa dibiarkan. Jozeph Paul Zhang harus ditangkap untuk mempertanggungjawabkan ucapannya yang sudah melukai hati umat Islam.

Baca Juga :   MUI Imbau Umat Islam Tidak Terpancing Provokasi Jozeph Paul Zhang

“Paul Zhang wajib ditangkap. Apapun alasannya, kita tdk bisa menerima orang yg tdk menghargai penganut agama lain termasuk agamanya sendiri. Kita tidak bisa menerima orang yg mengaku Nabi ke 26 dan menghina kebesaran Nabi yang lain. #TangkapJozephPaulZhang,” tulis akun @mhala****.

Ustadz Hilmi Firdausi lewat akun Twitternya @Hilmi28 juga menyampaikan uneg-unegnya. Ia meminta seluruh umat beragama di Indonesia untuk satu suara, dukung ditangkapnya Jozeph Paul Zhang. “Saatnya umat beragama di negeri ini bersatu menyuarakan #TangkapJozephPaulZang,” tulis Ustadz Hilmi.

Baca Juga :   Kabareskrim Polri Pastikan Jozeph Paul Zhang Masih Berstatus WNI

Lanjut Ustadz Hilmi, apa yang dilakukan Jozeph Paul sangat berbahaya bagi kerukunan umat beragama. “Apa yg dia lakukan sgt bahaya utk kerukunan umat beragama,” tegasnya.

Karena itu, Ustadz Hilmi mendesak pihak kepolisian segera merilis DPO untuk Jozeph Paul Zhang. “Polisi harus segera rilis DPO dan Imigrasi cabut paspornya. Ini bukan hanya tentang penistaan Islam, tapi juga martabat penegakkan hukum yang dilecehkan,” tegasnya.

Baca Juga :   Berikut Profil Singkat Jozeph Paul Zhang, Penista Agama yang Kini Dicari hingga ke Jerman

Seperti diketahui, seorang pria bernama Jozeph Paul Zhang mendadak viral di media sosial karena membuat sayembara. Jozeph Paul Zhang menantang warga untuk melaporkannya ke polisi karena mengaku sebagai nabi ke-26.

Jozeph Paul Zhang membuat pernyataan tersebut dalam sebuah forum diskusi via Zoom yang juga ditayangkan di akun YouTube pribadinya. Awalnya, Jozeph Paul Zhang membuka forum Zoom bertajuk ‘Puasa Lalim Islam’ dengan menyapa peserta yang ada di beberapa belahan dunia.(HAB)

MIXADVERT JASAPRO