Kumparan Hadirkan Tiga Pilar Hadapi Disrupsi

JagatBisnis.com –  Sebagai “Tech Media Company”, kumparan saat ini sedang berselancar di tengah disrupsi teknologi digital. Dibangun menggunakan platform modern, kumparan hadir berlandaskan pada tiga pilar secara bersamaan, yaitu excellence in journalism, excellence in technology, dan excellence in storytelling. Dengan memadukan jurnalisme serta teknologi, kumparan menjadi contoh media startup yang menerapkan pola bisnis ala unicorn, tapi tetap menjaga kredibilitas dengan membuat konten-konten berkualitas, independen, dan terpercaya.

“Membangun kredibilitas bermula dari people; mulai dari pendiri, manajemen, hingga karyawan,” ungkap Andrias Ekoyuono, Chief of Corporate Strategy kumparan. Andreas menyadari kredibilitas tidak bisa dibangun dalam sekejab. Namun, dari awal kumparan memberi perhatian khusus tentang kredibilitas ini dan juga konsisten sesuai dengan tiga pilar yang disebutkan di atas. “Keberhasilan kami sangat dientukan dari bagaimana para ahli memainkan orkestranya,” lanjut Andreas yang secara khusus meyakini, tiga pilar yang dijalankan secara bersamaan itu menjadi senjata ampuh dalam menghadapi disrupsi.

Hal itu disampaikan Andrias Ekoyuonodalam acara Indonesia Brand Forum (IBF) yang diselenggarakan pada 2-4 November 2021.(boy)

MIXADVERT JASAPRO