Air Minum Termahal di Dunia Ini Dibanderol Rp842 Juta

JagatBisnis.com –  Kini sangat mudah menemukan air minum dalam botol kemasan. Sehingga tak perlu repot lagi membawa minum dari rumah. Tapi bagian sebagian orang, air minum dalam kemasan bukan hanya sekadar minuman, terdapat gengsi dan pretise yang dipertaruhkan di dalamnya. Seperti air putih yang dikemas dalam botol super eksklusif, Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani ini menjadi air minum dalam
kemasan termahal di dunia.

Karena air minum ini bersumber langsung dari mata air tersembunyi di Fiji dan Prancis. Dua titik secara harfiah di sisi berlawanan dari dunia yang kemungkinan membuatnya menjadi mahal. Rasanya yang ditawarkan air mahal ini juga luar biasa. Karena memberikan lebih banyak energi daripada rata-rata air minum yang tersedia di pasaran saat ini.

Botolnya berlapis emas 24 karat dan dihargai Rp842 juta per botol dengan takaran 750 ml. Sehingga botol air itu tercatat dalam buku rekor dunia Guinness sebagai botol air paling mahal pada tahun 2010. Bentuk botol termahal nan unik itu dirancang oleh perancang botol paling terkenal di dunia Fernando Altamirano, yang juga merancang botol termahal di dunia yang pernah dibuat yang diisi dengan Henri IV Dudognon Heritage Cognac.

Semua botol merek ini dikemas dalam wadah kulit yang cantik. Selain itu, varian botol air dengan harga lebih terjangkau tersedia dengan harga Rp4 juta yang mungkin tidak memiliki lapisan emas 24 karat. (*/esa)

MIXADVERT JASAPRO