Tingkatkan Pengunjung, Lagoon Avenue Mal Bekasi Gelar Auto Fest

JagatBisnis.com –   Untuk pertama kalinya, Lagoon Avenue Mall Bekasi bekerjasama dengan Event Organizer Arthatama menggelar Auto Fest. Event pameran mobil ini diadakan mulai Kamis (25/1/2023) hingga Minggu (11/2/2024). Ada beberapa brand kendaraan yang ikut berpartisipasi, yakni, Daihatsu, Toyota, Honda, Seres dan Mitsubishi.

“Kegiatan ini juga akan dimeriahkan oleh live musik dan beberapa kegiatan komunitas lainnya,” kata General Manager Lagoon Avenue Mall Arief Hidayat Djauhari di Bekasi, Kamis (25/1/2024).

Baca Juga :   Diamond Supermarket Siap Melayani Pelanggan Setia Di Revo Mall Bekasi

Menurut dia, kegiatan pameran mobil ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan jumlah pengunjung. Saat ini, okupansi mall ini mencapai 10.000 pengujung per harinya. Pihaknya berharap dengan adanya pameran ini jumlah pengunjung akan semakin bertambah, terutama pada akhir pekan.

“Karena di atas mall ini adalah apartemen hunian, jadi mall ini akan terlihat ramai di jam pulang kantor. Karena sebagian besar pengunjungnya selain warga sekitar dan penghuni apartemen di atas,” ungkapnya.

Baca Juga :   Diamond Supermarket Siap Melayani Pelanggan Setia Di Revo Mall Bekasi

Semenatara itu, perwakilan PT Arthatama Cipta Kreasindo, Arie memaparkan, alasan pihaknya mall itu untuk menyelenggarakan pameran mobil kali ini karena di mall ini sudah banyak sekali melakukan perubahan. Maka, pihaknya bersama teman-teman otomotif memilih mall ini untuk penyelenggarakan pameran otomotif.

“Pada pameran ini, kami juga menyediakan test drive untuk semua brand mobil yang ikut pameran di area parkir depan mall. Kami juga
akan membantu konsumen yang ingin membeli mobil dengan perhitungan skema cicilan yang dilakukan secara transparan dan banyak pilihan leasing,” ucap Arie.

Baca Juga :   Diamond Supermarket Siap Melayani Pelanggan Setia Di Revo Mall Bekasi

Dia menambahkan, pada tanggal 11 Februari mendatang, pihaknya juga akan memilih sales terbaik dan showroom terbanyak dalam penjualan. Nantinya akan mendapat hadiah, berupa uang tunai dan trophy.

“Dengan adanya penilaian itu, kami berharap para sales bisa berlomba-lomba menjual produk mobilnya,” pungkas Arie. (eva)