Ekbis  

Saham PT Trimitra Trans Persada (BLOG) Melantai di BEI, Langsung Melonjak Hampir 25%

Saham PT Trimitra Trans Persada (BLOG) Melantai di BEI, Langsung Melonjak Hampir 25%

JagatBisnis.com – PT Trimitra Trans Persada Tbk (BLOG) resmi mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis, 10 Juli 2025. Pada pembukaan perdagangan hari ini, saham BLOG langsung melesat 24,8% ke level Rp 312 per saham dari harga IPO sebesar Rp 250 per saham.

BLOG menjadi emiten ke-20 yang melantai di BEI sepanjang tahun 2025. Perusahaan ini fokus pada layanan logistik dan pergudangan business to business (B2B) yang terintegrasi, dikenal dengan merek B-LOG.

Dalam proses Initial Public Offering (IPO), BLOG menawarkan sebanyak 563 juta saham baru dengan nilai nominal Rp 100 per saham dan harga penawaran Rp 250 per saham. Penawaran umum yang berlangsung selama 2-8 Juli 2025 tersebut berhasil mengantongi dana segar sebesar Rp 140,81 miliar.

Per akhir Desember 2024, BLOG mencatatkan pendapatan usaha sebesar Rp 1,08 triliun dan membukukan laba bersih tahun berjalan sebesar Rp 111,86 miliar. Kinerja yang solid ini menjadi modal kuat bagi BLOG dalam mengembangkan bisnis di sektor logistik dan pergudangan yang semakin vital di era digital dan perdagangan modern. (Zan)