Saat Long Weekend, Penumpang Whoosh Melonjak Hingga 30%

jagatbisnis.com – JAKARTA. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatat, jumlah penumpang kereta cepat Whoosh mengalami lonjakan mencapai 30% pada periode libur panjang akhir pekan ini alias long weekend.

General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa menyebutkan, selama dua hari terakhir, pada Rabu (8/5) dan Kamis (9/5), penumpang Whoosh lebih dari 20.000 orang per hari.

Baca Juga :   Harga Tiket Kereta Cepat Whoosh Naik, Tetap Diminati Masyarakat

“Jumlah tersebut mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan masa normal, yakni rata-rata sekitar 14.000 sampai 16.000 per hari,” katanya, Jumat (10/5).

Menurut Eva, pada momen libur panjang akhir pekan ini, KCIC kembali mengingatkan penumpang bahwa tiket Whoosh yang digunakan bisa dimanfaatkan untuk masuk gratis dan mendapatkan diskon di berbagai lokasi wisata di kawasan Bandung.

Baca Juga :   Whoosh Makin Sepi? KCIC: Okupansi Masih Tinggi, Tapi...

Terdapat 12 destinasi yang telah bekerjasama dengan KCIC, seperti free entry danfree shuttle Dusun Bambu dari Stasiun Padalarang, Farmhouse, Floating Market, serta The Great Asia Afrika.

Baca Juga :   Kereta Cepat Whoosh Banjir Penumpang, Okupansi Capai 98,5 Persen

Melalui kolaborasi dengan destinasi wisata, penumpang yang hendak berlibur di long weekend ini bisa menikmati beragam promo. (Hfz)