17 Pabrik dan 97 Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung-Sumedang

JagatBisnis.com Angin puting beliung menerjang sejumlah wilayah di Kabupaten Bandung dan Kabupaten Sumedang, Rabu (21/2). Berdasarkan data terkini BPBD Jabar, ada lima kecamatan yang terletak di dua kabupaten tersebut.

“Lokasi kejadian di Kecamatan Jatinangor, Kecamatan Cimanggung, Kecamatan Rancaekek, Kecamatan Cicalengka, dan Kecamatan Cileunyi,” kata Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Jabar, Hadi Rahmat, dalam keterangannya pada Kamis (22/2).

Di Kabupaten Sumedang, ada 13 unit pabrik dan 10 rumah yang rusak. Sedangkan di Kabupaten Bandung, total ada 4 pabrik dan 87 rumah yang rusak. Seluruh bangunan terdampak mengalami rusak ringan, rusak sedang, dan rusak berat.

Akibat bencana ini, kata Hadi, ada 12 orang di Kabupaten Sumedang yang terluka. Sedangkan di Kabupaten Bandung ada 19 orang yang terluka.

“Seluruh korban luka dilarikan ke RSUD Cicalengka dan RSKK,” jelasnya.

Hadi memastikan hingga saat ini pihaknya masih mendata jumlah bangunan yang rusak dan korban luka. Selain itu pihaknya bersama instansi terkait juga masih berupaya membersihkan wilayah yang terdampak.

“Pembersihan puing-puing yang berserakan,” tutup Hadi. (tia)