23 Unit Damkar Dikerahkan untuk Padamkan Lapak Barang Bekas di Pasar Minggu yang Terbakar

JagatBisnis.com –   Kebakaran menghanguskan lapak barang bekas di Jalan Pekayon 1, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (25/3) sekitar pukul 10.20 WIB.

Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Sugeng, menjelaskan berdasarkan keterangan saksi di lokasi, api secara tiba-tiba langsung membesar.

“Warga melihat api sudah membesar sebelah gudang kardus, lalu berteriak minta tolong ke warga dan berusaha memadamkan tetapi api makin membesar,” kata Sugeng dalam keterangannya.

Baca Juga :   Dua Hektare Lahan di Gayo Lues Terbakar

Sebanyak 23 unit dan 75 personel Damkar langsung dikerahkan ke lokasi guna mempercepat proses pemadaman. Hingga sekitar pukul 10.53 WIB, api berhasil dilokalisir.

Baca Juga :   10 Perusahaan TI Ini Kena Imbasnya Akibat Kebakaran Gedung Cyber

Tidak ada korban jiwa maupun luka yang ditimbulkan, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 200 juta.

Baca Juga :   28 Kios di Pasar Taman Kota Ludes Terbakar

Hingga saat ini belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut.  (tia)

MIXADVERT JASAPRO