Hari Ini, KPU Tanda Tangani MoU bersama Polri untuk Songsong Pemilu 2024

JagatBisnis.com –  Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI bakal menandatangani nota kesepahaman (MoU) dan deklarasi dukungan terkait penyelenggaraan Pemilu 2024 dengan Polri dan sejumlah asosiasi yang bakal berpartisipasi dalam kepemiluan di Gedung KPU, Jakarta Pusat, Kamis (29/12/2022).

Bahkan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo disebut akan hadir secara langsung dan menyampaikan sambutannya.

Selain Polri, KPU juga akan menghadirkan Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI), Masyarakat Ilmu Pemerintahan Indonesia (MIPI), Asosiasi Pengajar Hukum Tata Negara dan Hukum Administrasi Negara (APHTN-HAN), dan Forum Rektor.

Baca Juga :   Daftarkan Diri ke KPU, PDIP Optimistis Menang Pemilu 2024

“Iya, terkait pemilu dan MoU (memorandum of understanding),” kata Komisioner KPU RI, Afifudin saat ditemui di Jakarta, Kamis (29/12/2022).

Baca Juga :   Polri Keluarkan Izin untuk Laga Uji Coba Timnas U-22

Menurutnya, penandatanganan nota kesepahaman KPU dengan berbagai asosiasi digelar dalam acara bertajuk ‘Catatan Akhir Tahun 2022 KPU, Menyongsong Pemilu Tahun 2024’.

Kemudian, KPU juga akan menerima secara simbolis deklarasi dukungan dari Forum Rektor, AIPI, MIPI, dan APHTN-HAN terkait pelaksanaan tahapan Pemilu serentak 2024.

Baca Juga :   Komnas HAM akan Periksa Jenis Luka Brigadir J Sebelum dan Sesudah Autopsi

Pada bagian akhir acara, KPU juga akan menggelar diskusi panel yang menghadirkan nara sumber dari Guru Besar Ilmu Politik Universitas Airlangga yang juga eks Ketua KPU RI, Ramlan Surbakti dan perwakilan Asosiasi untuk mengulas tentang Catatan Akhir Tahun 2022 KPU, Menyongsong Pemilu Tahun 2024. (tia)

MIXADVERT JASAPRO