Tertimbun Tanah Longsor, Dua Warga di Desa Tabulahan Meninggal Dunia

JagatBisnis.com –  Dua warga Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), dilaporkan meninggal dunia karena tertimbun tanah longsor. Peristiwa ini terjadi di Desa Tabulahan, Kamis (30/6/2022).

Korban diketahui bernama Dominggus (59) dan Aril Manganna (60). Warga lainnya bernama Agus Arianto (59) mengalami luka berat, dan dua warga luka ringan.

Iriana, warga setempat menyatakan, kelima orang tersebut baru saja menyelesaikan pekerjaan di sawah dan memilih berteduh di sebuah pondok dekat tanah terjal saat hujan.

Baca Juga :   Istri Dilarang Ambil Air, Suami di India Nekat Gali Sumur selama 40 Hari

“Tiba-tiba longsor terjadi dan menerjang pondok tersebut dan mengakibatkan dua orang meninggal dunia,” kata Iriana.

Baca Juga :   Rumah Hancur akibat Ledakan di Birmingham Inggris, Seorang Warga Kritis

Camat Tabulahan, Marthina Polopadang, membenarkan kejadian itu. Dia menuturkan pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Polsek Tabulahan, Puskesmas Tabulahan, BPBD, serta Dinas PUPR Mamasa.

“Memang benar ada warga saya yang meninggal akibat tertimbun longsor,” ujar Marthina.

“Hari ini, saya baru mau menuju ke (Desa) Tabulahan untuk melihat situasi. Saya juga sudah infokan di grup WhatsApp pimpinan,” sambung dia.

Baca Juga :   Karyawan McD Tinggalkan Pesan, Begini Isinya

Informasi yang dihimpun, Tagana Kabupaten Mamasa juga sudah menuju lokasi kejadian. Personel Polres Mamasa juga akan turun langsung yang dipimpin Kapolres Mamasa AKBP Herry Andreas. (pia)

MIXADVERT JASAPRO