Jurnalis Cirebon Kecam Penembakan Shireen Abu Akleh

JagatBisnis.com – Jurnalis Cirebon Jawa Barat mengecam dan mengutuk keras kekerasan yang menimpa jurnalis Al Jazeera Shireen Abu Alkeh. Aksi kekerasan yang dilakukan tentara Israel menewaskan Shireen Abu Alkeh. Aksi simpatik dan belasungkawa yang dilakukan jurnalis tv, cetak, online, dan radio dengan cara menyalakan lilin dan tabur bunga di depan Balai Kota Cirebon.

Baca Juga :   Pengungsi Palestina di Lebanon Tidak Dapat Layanan Kesehatan dan Pendidikan

Ketua Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Cirebon Raya Faisal Nuratman mengutuk keras aksi penembakan hingga menewaskan Shireen Abu Alkeh yang saat itu tengah meliput di Palestina.

“Ini adalah aksi keprihatinan kita dan kesedihan kita dari peristiwa terbunuhnya jurnalis Al Jazeera Shireen Abu Alkeh,” katanya, Minggu (15/05/2022) malam.

Baca Juga :   Lokasi Hamas Diserang Pesawat Tempur Israel

Ia mengutuk keras kekejian tentara Israel, ia pun meminta dunia internasional memberikan sanksi tegas kepada Israel.

“Kami mengutuk kekejaman yang dilakukan tentara Israel, dan kami minta dunia internasional memberikan sanksi tegas kepada Israel,” uajrnya.

Sementara itu, Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Cirebon Muslimin, mengutuk keras terhadap kekejaman tentara Israel. Menurutnya, saat bertugas Shireen mengenakan atribut lengkap sebagai seorang jurnalis sehingga tidak seharusnya tentara Israel menembaknya hingga tewas.

Baca Juga :   Presiden Palestina Bersama Raja Abdullah dan Putin Bahas Persoalan Israel

“Ini jelas aksi biadab dari tentara israel, dan ini tidak bisa dibiarkan begitu saja atas penembakan terhadap jurnalis yang saat itu sedang melakukan peliputan,” tuturnya.(pia)

MIXADVERT JASAPRO