Bank BJB-BAZNAS Kerjasama Penguatan Pengelolaan Zakat, Infak dan Sedekah

Noor Ahmad (BAZNAS) dan Yuddi Renaldi (Bank BJB) Foto Bersama usai penandatangan kerjasama, Kamis (7/4/2022), DI Kantor BAZNAS, Jakarta. Foto: Ist

JagatBisnis.com – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Menggandeng Bank BJB menjalin kerja sama melalui jasa layanan perbankan untuk penguatan pengelolaan zakat, infak, sedekah (ZIS) dan dana sosial keagamaan lainnya (DSKL).

Hal itu mengemuka dalam acara penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang dilakukan Ketua BAZNAS, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA dan Direktur Utama bank bjb, Yuddy Renaldi di Kantor Pusat BAZNAS, Jakarta, Kamis (7/4).

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bank BJB atas kerja sama yang terjalin dengan baik melalui penandatangan MoU ini. Tentunya kerja sama ini merupakan upaya bersama dalam rangka meningkatkan potensi zakat di Indonesia, yang saat ini terus kita maksimalkan,” ujar Ketua BAZNAS Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA.

Baca Juga :   Peternak Mustahik Binaan BAZNAS di Pidie Jaya Berhasil Panen 3 Ton Semangka

Prof Noor mengatakan, kolaborasi BAZNAS dan BJB ini hadir guna mempermudah umat dan masyarakat dalam melakukan pembayaran dan pengelolaan Zakat Infaq dan Sedekah (ZIS) maupun transparansi dalam pengelolaan dan penyalurannya.

Baca Juga :   Pendampingan BAZNAS Menjadi Kunci Perkembangan Usaha Saudagar Zmart Depok

“Kolaborasi ini merupakan upaya BAZNAS dalam mewujudkan layanan berdonasi yang diinginkan masyarakat sehingga lebih aman dan mudah. Kami berharap, kerja sama ini dapat berjalan dengan sukses sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat luas,” jelas Prof Noor.

Sementara itu, Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi menyampaikan bahwa bank bjb siap bekerjasama dalam menyediakan jasa layanan perbankannya untuk meningkatkan penghimpunan ZIS-DSKL di Indonesia.

Baca Juga :   BPKH Bantu Kendaraan Operasional Mustahik di Cirebon melalui Baznas

“Berbagai solusi penguatan pengelolaan dan penghimpunan ZI-DSKL ini berupa layanan perbankan diantaranya; funding, lending, transaksi ATM, Penggunaan Layanan Informasi Keuangan Perbankan dan Payroll Service,” ujar Yuddy.

Menurutnya, bank bjb juga siap melakukan kerja sama dalam peningkatan literasi maupun edukasi kepada masyarakat mengenai ZIS-DSKL.

“Kami berharap kerja sama ini dapat saling memberi manfaat serta kontribusi positif bagi perkembangan ekonomi di Indonesia,” ucap Yuddy. (jbo)

 

 

MIXADVERT JASAPRO