Masakan Bersantan Jadi Menu Pilihan di Masa Pandemi

JagatBisnis.com – Selama pandemi Covid-19, kebiasaan memasak masyarakat berubah. Kebiasaan melakukan sesuatu dari rumah karena Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), sehingga menciptakan tren dan pola perilaku baru di industri kuliner. Salah satunya, resep menu makanan dan minuman yang dikombinasikan dengan santan cukup menarik perhatian publik.

“Melihat tren kuliner selama pandemi, kami versata Tetra Pak ingin meningkatkan pengalaman memasak di rumah melalui dua bentuk kemasan segitiga. Melalui kemasan ini, kami ingin memastikan santan ini mampu memberikan pengalaman memasak terbaik untuk para pelanggan,” Maarketing Manager PT Kara Santan Pertama, Kenedy Hermawan dalam diskusi secara virtual bertema “Kitchen Cabinet: What’s Trending in 2021″, Kamis (9/12/2021).

Dia menjelaskan, sebagai pionir dari kategori produk santan kemasan pihaknya menyediakan produk yang mudah digunakan, berkualitas tinggi, serta higenis. Hal itu karena pihaknya berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi bagi konsumen dengan menjaga kualitas pangan. Makanya, secara khusus pihaknya kerjasama dengan perusahaan pemrosesan dan pengemasan pangan terbaik, Tetra Pak.

Baca Juga :   Keikutsertaan KARA Indonesia di SIAL Interfood 2022

“Proses produk santan kemasan dua segitiga menggunakan teknologi UHT serta pengemasan aseptik. Dua kemasan segitiga tersebut juga memiliki kualitas, kepraktisan, rasa, serta ukuran yang sama. Kami pun dapat memastikan, kedua kemasan tersebut cocok untuk berbagai resep masakan, baik itu yang tradisional maupun modern,” ungkapnya.

Baca Juga :   SIG dan KARA Ajak Masyarakat Mulai Kebiasaan Baik #PilahBilasLipat

Sementara itu, Marketing Manager Tetra Pak Indonesia, Santi Panjaitan menambahkan, dengan adanya santan kemasan dua segitiga, pihaknya ingin mengakomodasi kebutuhan konsumen dalam rangka membantu masyarakat meningkatkan pengalaman memasaknya melalui pemanfaatan kemasan yang dapat ditata secara rapi, walaupun sudah dibeli dalam jumlah banyak sekali pun.

“Selain itu, kami juga merumuskan jenis kemasan ini untuk dapat menjawab permintaan konsumen akan solusi memasak yang praktis dan higenis. Sehingga produk santan kemasan yang saat ini sudah dikenal publik dapat semakin mempermudah aktivitas memasak masyarakat di rumah selama pandemi dan new normal,” ungkapnya.

Baca Juga :   Keikutsertaan KARA Indonesia di SIAL Interfood 2022

Pada kesempatan yang sama, Chef Rinrin Marinka menyebutkan, kedua kemasan tersebut pun diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi konsumen dengan jaminan ukuran, volume, rasa, efisiensi, keamanan, serta kualitas produk yang sama. Karena penggunaan santan dapat menggantikan susu.

“Sebagai seorang chef, pandemi ini memberi banyak tantangan baru terkait rutinitas memasak dan kelangsungan bisnis kuliner. Dalam hal ini inovasi Tetra Pak dan SUN Kara untuk menghadirkan santan dengan dua kemasan berbentuk segitiga adalah jawaban yang tepat,” tutup Marinka. (jbc/eva)

MIXADVERT JASAPRO