Durasi Main HP Orang Indonesia Tertinggi di Dunia

JagatBisnis.com –   Indonesia menjadi negara di dunia yang masyarakatnya paling lama menghabiskan waktu di smartphone. Masyarakat Indonesia bisa menghabiskan waktu menggunakan smartphone rata-rata 5,5 jam dalam sehari. Dengan durasi itu, Indonesia pun menyalip Brasil (5,4 jam), Korea Selatan (5 jam), dan India (4,8 jam).

Demikianlah hasil riset terbaru App Annie di kuartal tiga (Q3) 2021 yang dikutip Selasa (2/11/2021).

Head of Insights App Annie, Lexi Sydow, mengungkapkan, dari riset itu, posisi kedua ditempati Brasil dengan penggunaan aplikasi hingga 5,4 jam sehari. Amerika Serikat juga mencapai rekor tertinggi baru, yaitu 4,2 jam, yang meningkat dari 3,9 di kuartal kedua (Q2) tahun 2021.

“Sementara waktu penggunaan aplikasi di Inggris naik hingga 4 jam per hari, dari sebelumnya 3,8 jam per hari di Q2 2021. Rata-rata pengguna di Korea Selatan menghabiskan 5 jam per hari menggunakan aplikasi seluler, naik dari 4,8 jam per hari di Q2 2021,” ungkapnya.

Menurutnya, peningkatan juga terjadi bagi para pengguna seluler di Jepang menjadi 4,8 jam per hari pada Q3 2021, dari sebelumnya 4,4 jam. Di Australia, angka tersebut tumbuh menjadi 4,1 jam per hari, usai adanya lockdown di bulan Juli, yang membuat lebih dari setengah dari 25 juta penduduk tidak bisa kemana-mana akibat gelombang baru Covid-19.

“Laporan yang sama juga menemukan, waktu harian yang dihabiskan untuk menonton TV pun menurun dari 3 jam sehari, menjadi 2,5 jam dalam satu dekade dari 2011 hingga 2021. Bahkan, anak-anak di bawah usia 18 tahun hanya boleh main game online selama 3 jam per minggu, yakni hanya pada Jumat-Minggu mulai pukul 20.00 sampai 21.00 waktu setempat,” pungkas Lexi. (*/esa)

MIXADVERT JASAPRO